Selamat Datang Di Blog saya

Welcome to My Blog

Monday, October 8, 2018

Boros

Assalamu'alaykum

Begitu borosnya pemerintah hingga tak sadar bahwa salah satu elemen penting dalam suatu bagian pemerintah yaitu menteri mengalami masa-masa yang sulit hingga terpaksa menciptakan jawaban ngawur yang mengakibatkan nilai negatif menjadi yang paling unggul dari pemerintahan sekarang ini.

Bahkan, suatu pertemuan besar antar lembaga besar dunia yaitu IMF dan Bank Dunia yang akan diadakan di Bali adalah contoh bagaimana pemerintah terlalu boros dalam membuat anggaran. Realisasinya adalah biaya persiapan untuk annual meeting itu hanya berkisar 566 milyar rupiah saja, dan anggaran yang disiapkan pemerintah berjumlah 856 milyar rupiah. Hal ini menunjukkan bahwa pemerintah kurang efektif dalam membuat anggaran, walaupun dengan pertemuan kelas dunia.

Disamping itu, sisa jika dikurangkan dari biaya yang seharusnya dikeluarkan dengan anggaran yang disiapkan adalah senilai 289 milyar rupiah. Namun, sisa uang tak cukup dialokasikan kemanapun, baik yang paling penting seperti pembangunan infrastruktur yang terkena dampak bencana hingga peningkatan ekonomi dan sosial.

Bencana di Lombok, Palu, dan Donggala adalah bagian yang harusnya paling besar dikeluarkan oleh negara selain beberapa kebijakan negara dalam mengalokasikan dananya secara merata ke berbagai sektor. Bahkan, kerugian pun bisa jadi ditaksir mencapai triliyunan rupiah akibat dampak bencana alam.

Seharusnya, pemerintah jangan menghamburkan uang untuk agenda yang semestinya bisa dipangkas anggarannya dan bahkan menurut saya, anggaran untuk pertemuan besar tersebut hanyalah berkisar tak lebih dari 800 milyar seperti yang terjadi sekarang ini.

Pemerintah juga harus bekerjasama dengan pengusaha baik dari UMKM maupun kalangan atas untuk akhirnya membantu mempersiapkan agenda besar ini.

#SekedarBerbagi

No comments:

Post a Comment