Selamat Datang Di Blog saya

Welcome to My Blog

Monday, February 27, 2017

Arah

Assalamu'alaykum

Telah kubatasi segala arah yang tak mungkin kulakukan sebagai manusia biasa. Toh, berbalik kepada kemunafikan merupakan kesempatan yang menyedihkan dan membangkitkan perkumpulan syaitan yang bersemayam dalam lingkungan.

Jangankan kau berbalik, maju saja kamu sudah terkena imbasnya. Sama seperti seorang Tsa'labah, kehilangan keyakinan akan kesyukuran nikmat Yang Maha Kaya hingga ia meninggal dalam keadaan yang tidak baik lagi menyakitkan.

Bukannya bunga yang layu bisa tumbuh mekar sedia kala ?

Begitulah arah, jika mengubah jalannya menuju kejayaan dan semangat akan perbaikan berkelanjutan terhadap ruhiyah dan jasmaniyah, maka mau tidak mau semuanya akan berjalan sempurna.

Arah, bukan dibuat ngasal seperti lukisan abstrak seniman sekelas eropa, tapi kita susun rapi dalam berkas keyakinan dan pencapaian agar tak salah langkah dalam berjalan.

Arah, memungkinkan kita membuat keputusan brilian agar tidak salah jalan dalam memberi jawaban. Biarpun seperti semangka yang sering dimakan, tapi akan ada biji yang bersemayam di dalamnya. Itulah analoginya.

Sebegitunya arah itu. Sangking hebatnya, ia merubah jalannya para pahlawan, yang tertuang dalam tulisan sejarah pergerakan.

Wassalamu'alaykum

#SekedarBerbagi

~M.A.S~

Friday, February 17, 2017

Menyentuh Jiwa

Assalamu'alaykum

Manusia memang tak jemunya menulis sebuah akar-akar maupun rantai sejarah yang patut diperhitungkan.

Tapi, jika ia hadir untuk mampu menyentuh jiwa2 keras seperti batu itu adalah hakikat terbesar seorang manusia.

Pernahkah jika kamu hadir, menjadi sebuah penyentuh jiwa yang luar biasa ?

Dibangun dengan alas penderitaan, tajamnya pengalaman, dan mengakarnya persaudaraan. Begitulah bagaimana kiranya manusia harus bisa menyentuh jiwa2 yang keras dan hilang itu.

Perlahan, ayat2 dari Allah Subhanahu Wa Ta'ala akan membuka kebenaran2 terbesar dalam perubahan hidup di masa depan.

Kedepan, sebuah tembaga akan menjadi sebuah intan di masa depan.

Insya Allah.

Wassalamu'alaykum

#SekedarBerbagi

~M.A.S~

Tuesday, February 14, 2017

Sendiri

Assalamu'alaykum

Asalkan kamu sendiri, ditemani dengan minuman manis dingin penyejuk badan dengan segala kefoya2an yang ada, maka itu sudah mencukupi.

Dari situ, engkau memelihara kemalasan ala binatang yang suka menunggu tanpa bergerak. Begitupun aku, lahir dari kesendirian yang begitu tertanam lama.

Lama sekali, setiap tahunnya. Sebagai wujud agar aku sendiri, kubergerak kepada angan2 jauh yang begitu dikurung oleh kebuntuan akan sebuah penantian panjang seorang pemenang.

Bahkan, sebagai manusia. Dia terlalu rendah, di lantai saja, ia tak mampu bersaing dengan debu, hanya sekumpulan kecil.

Sendiri memang pedih. Sepedih2nya sendiri, tapi sendiri berujung nikmat ada..

Apa ? Adalah ketika engkau akan bangun di sepertiga malam. Ditemani hujan, beratap langit dan bulan putih yang menyilaukan mata. Engkau sudah cepat tunduk kepada-Nya, Yang Maha Pencipta.

Wassalamu'alaykum

#SekedarBerbagi

~M.A.S~

Thursday, February 2, 2017

Getaran Cinta

Assalamu'alaykum

Jika perihnya sebuah ketidakberhasilan engkau dalam mengaplikasikan cinta kepada manusia masih menyelimuti hatimu yang paling dalam, maka berpalinglah darinya.

Coba sadari bahwa jalan sesat dimulai ketika engkau melakukan sesuatu hal yang tidak diridhoi oleh sang Maha Pencipta.

Lihatlah langit, betapa indahnya ia memiliki pasangan seperti bintang, bulan, dan yang lainnya walaupun ia gelap di malam hari dan cerah di pagi hari, sungguh ketidakkonsistennya ia dalam berpasangan namun tak pernah lupa bersyukur atas nikmat yang telah diberikan.

Arahkan mata dan tujuanmu dan cintailah Yang Maha Pemberi Jodoh dan Pemberi Rezeki. Kesalahanmu harus engkau buang jauh2 sebagai manusia yang bertaqwa.

Jika ingin cintamu diridhoi oleh-Nya, maka detik ini juga dekatnya diri, dan hati yang gelap ini untuk senantiasa dekat kepada-Nya.

Tidak perlu ragu, Ia ada karena kamu butuh dan memberikan keajaiban terbaik jika kamu berhasil menahan hawa nafsumu. Cintai dulu yang Maha Pencipta baru cintai  ciptaan-Nya. Karena itu adalah keistimewaan seorang muslim dalam mengaplikasikan cinta.

Wassalamu'alaykum

#SekedarBerbagi

~M.A.S~